Theguardian.com
Terlalu lama menatap layar ponsel dapat
memicu kerusakan pada mata kita.
Riset terbaru membuktikan efek cahaya biru
yang dipancarkan oleh perangkat elektronik dapat mengakibatkan kebutaan . Para
peneliti menemukan cahaya biru yang menyinari sel – sel mata mengubah molekul
vital di retina menjadi pembunuh sel.
“Kita
terpapar cahaya biru terus menerus. Kornea dan lensa mata tidak dapat
menghalangi atau memantulkannya,” kata
Ajith Karunarathe, salah satu peneliti.
Efek negatif menatap layar ponsel terlalu
lama pada saat malam hari mengakibatkan kelelahan pada mata. Cahaya terang
dapat mengganggu kinerja hormon yang mengakibatkan kita sulit tidur. Riset juga
mengungkapkan, yakni cahaya biru pada ponsel juga dapat mengakibatkan degenerasi
makula.
Degenerasi makula atau macular
degeneration itu sendiri adalah gangguan mata yang mempengaruhi kemampuan untuk
melihat dan dapat menyebabkan kebutaan.
Oleh sebab itu, bagi pengguna handphone alangkah baiknya menghindari
atau membatasi penggunaan ponsel pada saat gelap. Lindungi mata dari sinar UV
dan makan makanan yang sehat seperti ikan, buah,sayuran dan makanan yang
mengandung antioksidan.
Penulis
: Simeliya Sani
Sumber
: Kompas.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar