Jakarta PSBB
total lagi? Oh, no! Anak muda ibu kota pasti kompak mengeluh.
Ya, 14 September Jakarta kembali melaksanakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Ini
dilakukan demi mencegah penyebaran Covid-19 yang semakin tinggi di
seluruh wilayah DKI Jakarta. Selain itu hampir penuh nya rumah sakit
akibat pasien covid yang terus meningkat dan tingginya angka kematian akibat
covid juga menjadi alasan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan kembali melakukan PSBB total. Hingga
(13/09/2020) menurut Data Pemantauan Covid-19 (corona.jakarta.go.id) pasien
dirawat akibat covid di Jakarta sudah 4.684 dan akan terus meningkat apabila
kita tidak memutus rantai penularannya.
sumber foto: news.detik.com
Maka dari
itu mulai hari Senin, 14 September 2020 semua aktivitas seperti di tempat
ibadah, tempat hiburan, tempat makan, dan transportasi publik kembali di
larang. Kegiatan kantor non-esensial juga akan dilakukan dari rumah. Namun, ada
11 bidang usaha yang masih diperbolehkan tetapi tetap harus mematuhi protokol
kesehatan pencegahan penularan virus covid-19 seperti di bidang kesehatan,
bahan pangan, logistik, energi, komunikasi & teknologi informasi, dan beberapa
bidang lainnya.
sumber foto: urbanasia.com
Diharapkan dengan langkah ini dapat menekan angka
kenaikan kasus Covid-19 di DKI Jakarta. Nah, untuk anak muda ibu
kota tahan lagi ya pergi keluarnya! Kalian masih bisa ngopi dan
makan di rumah kok, kan bisa pesan antar. Girls, lanjutkan home
treatment wajah kalian sambil berburu promo belanja di e-commerce kesayangan.
Jangan lupa juga untuk jaga kesehatan.
👍🏻
BalasHapus