Jumat, 27 Maret 2015

Movie Reviews



Hai dinamikers  enaknya weekend ini kita mampir ke bioskop untuk menyaksikan film-film yang masih fresh serta sangat menarik untuk disaksikan, berikut beberapa rekomendasi film yang merupakan top three box office saat ini :
  • ·         Insurgent
melanjutkan petualangan Tris (Shailene Woodley) dan Four (Theo James) di Divergent. Tris mencoba mengatasi rasa bersalah karena telah membunuh Will, meskipun hal itu untuk membela diri.
The Group, terutama Tris dan Four, sulit untuk mematuhi aturan di Amity yang melarang penggunaan senjata dan mereka akhirnya harus melakukan pelarian lagi.
Tris dan Four yang kini menjadi target buruan Jeanine (Kate Winslet) berusaha melawan dengan mencari faksi baru untuk menumbangkan Jeanine.
Tidak hanya di buru, Tris juga harus berusaha melindungi orang-orang yang dicintainya.
Film insurgent ini sangatlah menarik karena menyuguhkan aksi yang sangat menegangkan, film ini akan lebih seru jika ditonton dalam format 3D.

  • ·         Cinderella
Kisah Cinderella akan mengikuti cerita Ella (Lily James), yang terpaksa tinggal dengan ibu tiri dan kedua anaknya Anastasia (Holliday Grainger) dan Drisella (Sophie McShera) setelah sang ibu meninggal.
Penderitaan Ella bertambah saat sang ayah juga meninggal. Kehidupan yang awalnya bahagia, kini berubah saat ibu tirinya memperlakukan Ella seperti pembantu.
Kehidupan Ella tiba-tiba berubah ketika Ia bertemu dengan pangeran tampan di sebuah pesta dansa.
Walaupun ceritanya diadaptasi dari cerita klasik cinderella tetapi dijamin para penonton akan terhibur karena efek film yang bisa dibilang ‘wah’ serta setting film yang begitu nyata.

  • ·         Run All night
Jimmy Conlon (Liam Neeson) adalah pembunuh bayaran profesional. Ketenaran Jimmy di dunia kejahatan, membuat ia dijuluki sebagai "The Gravedigger" atau Penggali Kubur.
Jimmy memiliki teman baik seorang bos mafia besar, Shawn Maguire (Ed Harris). Namun hubungan mereka berubah menjadi permusuhan saat, Anak Shawn, Danny Maguire (Boyd Holbrook) dibunuh oleh Jimmy karena ingin membunuh anaknya, Mike Conlon (Joel Kinnaman).
 Kini Jimmy dan Mike berusaha lari dari kejaran Shawn yang marah dan ingin membunuh seluruh keluarganya. Satu malam akan sangat panjang untuk menyelesaikan semua masalah. Dijamin film ini bisa bikin adrenalin kalian meningkat karena bisa dipastikan film yang dibintangi oleh Liam Neeson akan kental dengan aksi yang menegangkan.

Sumber : 21cineplex.com, imdb.com

Rabu, 18 Maret 2015

Backpacker, Solusi Liburan Para Mahasiswa



Pasti sering terbayang di benak kita untuk pergi ke suatu tempat mengasingkan diri dan bernapas panjang sejenak dari rutinitas sehari-hari. Terlintas di bayangan kita, ada pantai, gunung, pedesaan, sawah, dan sebagainya. Sebuah kesempatan yang sangat menarik. Namun, sayang sekali kadang-kadang rencana-rencana itu tidak sesuai dengan kantong anak muda seperti kita.
Kata yang paling sering terucap ketika kebanyakan orang selalu bilang travelling itu butuh uang, ya memang butuh uang tapi gak harus banyak kan? Yuk kita coba untuk backpackeran. Prinsip utama backpacking adalah independent (tidak bepergian bersama kelompok tur), travel light (membawa barang sesedikit mungkin), educated (bersifat mendidik) dan travel cheap (berwisata dengan cara dan biaya yang murah). Lebih spesifik lagi, ada beberapa hal lain yang membedakan backpacker dengan wisatawan biasa.
Keasyikan dari backpacker ini adalah kita yang memegang kendali penuh tentang jadwal perjalanannya. Durasi tinggal backpacker yang bebas dan jauh lebih lama membuat kita bebas untuk pergi kemana, kapan berangkatnya atau malah ingin istirahat seharian karena kecapean.. Hal utama yang harus dipahami adalah tentang objek wisata, tempat menginap, aspek budaya, bahasa serta kondisi sosial tempat-tempat yang akan dikunjungi.
Sumber: Berbagai Sumber

Kamis, 12 Maret 2015

Indahnya Permainan Masa Kecil

Disaat maraknya gadget yang menjadi permianan anak-anak jaman sekarang. Sejumlah komunitas permainan tradisional memperkenalkan kembali permainan tradisional yang dipertontonkan di Car Free Day di jalan Jenderal Sudirman Jakarta Pusat tepatnya di sekitar Dukuh Atas.
            Permainan tradisional itu kini memang sudah semakin langka dan jarang ditemukan. Mengobati rasa rindu masyarakat pada permainan tradisional, sejumlah komunitas seperti Gudang Dolanan Nasional, Kampung Dolanan, Si Mantra dan Anak Bawang, mencoba membangkitkan kebudayaan Indonesia yang mulai tergeser oleh kemajuan tekhnologi.
            Tidak hanya ayah dan ibu yang membawa anak-anaknya, pengunjung yang tak bawa pun ikut bermain. Permainan tersebut memang sudah jarang sekali ditemukan di saat ini, rasa rindu masyarakat terhadap permainan tradisional pun terobati dengan hadirnya festival permainan tradisional ini.
            Adapun permainan-permainan tersebut adalah  benthik, tiga, surakarta, dakon, egrang, jumanji, bekel dan engklek. Bagi anda-anda yang belum sempat mengunjungi festival ini jangan khawatir, pasalnya bulan Mei mendatang akan di canangkan sebagai tahun kebangkitan permainan tradisional.


Sumber: dari berbagai sumber


Wisuda Perbanas Institute

            Sehubungan dengan akan dilaksanakannya Wisuda Perbanas Institute pada Kamis, 28 Mei 2015 di Jakarta Convention Center (JCC), disampaikan beberapa hal sebagai berikut:

1.      Pendaftaran Wisuda               : Rabu, 1 April s.d. Senin, 18 Mei 2015
2.      Tempat                                    : Ruang Mantap Unit VI lantai 1
3.      Waktu                                     : Senin s.d. Jumat pukul 08.30 – 17.00
                                                  Sabtu pukul 08.30 – 15.00
4.      Syarat-syarat pendaftaran       :
a.       Menyerahkan fotokopi slip pembayaran wisuda untuk program studi DIII, S-1 dan S-2.
b.      Menyerahkan 2 (dua) lembar pas foto berwarna ukuran 4x6 cm dengan ketentuan sebagai:
-          Program Studi D III dan S1 memakai jaket almamater
-          Program Pascasarjana memakai jas atau blazer.
5.      Warna latar belakang pas foto ditentukan sebagai berikut:
a.       Program Studi S1 Manajemen: MERAH
b.      Program Studi DIII Keuangan dan Perbankan: MERAH
c.       Program Studi S1 Akuntansi: KUNING
d.      Program Studi D III Akuntansi Perpajakan: KUNING
e.       Semua Program Studi Fakultas Teknologi Informasi: BIRU
f.       Program Pascasarjana: BEBAS.
6.      Menyerahkan 1 (satu) lembar fotokopi ijazah atau Surat Keterangan Lulus (bagi yang belum mendapatkan ijazah).
7.      Mengisi data isian pendaftaran (termasuk judul Tesis, Skripsi atau Laporan Praktik Kerja Lapangan).
8.      Pendaftaran tidak bisa diwakilkan karena setiap pendaftar diwajibkan untuk fitting (pengepasan) ukuran toga dan topi.
            Khusus untuk mahasiswa program studi D III dan S1 Fakultas Ekonomi dan Bisnis, bagi yang sudah lulus Ujian Tugas Akhir dan Ujian Kompetensi, akan didaftarkan secara otomatis sebagai peserta wisuda oleh Subbag. Layanan Tugas Akhir dengan mengisi formulir yang telah disediakan dan fitting toga.
Demikian pengumuman ini disampaikan, agar menjadi perhatian dan dilaksanakan.

Jakarta, 16 Februari 2015
Ketua Wisuda 2015,


Dra. Erna Wahyuningsih, MM.